Pasang Iklan

Skype, Aplikasi BB10 Portingan Android Gingerbread

Pict by ubergizmo.com
Ketika BlackBerry resmi mengumumkan peluncuran 2 smarptphone pertama mereka yaitu BlackBerry 10 pekan lalu, mereka “membual” tentang berapa banyak aplikasi yang akan tersedia untuk pemilik perangkat baru tersebut. Jumlah yang disebutkan adalah bahwa 70.000 aplikasi akan siap untuk smartphone BlackBerry 10.
Salah satu aplikasi yang disebutkan oleh perusahaan sebagai bagian dari peluncuran BlackBerry 10 adalah Skype, yang tentu saja sekarang dimiliki oleh Microsoft. Ternyata aplikasi Skype untuk BlackBerry 10 tersebut tidak benar-benar dibuat khusus untuk platform BB 10 melainkan porting dari aplikasi Skype yang tersedia untuk perangkat Android.
” Jika Anda memiliki smartphone BlackBerry baru yang didukung oleh platform BlackBerry 10, Anda akan segera dapat men-download dan menjalankan Skype pada perangkat ini. Kami bekerja sama dengan BlackBerry untuk memastikan Skype untuk Android ini kemungkinan besar dapat berjalan dalam lingkungan BlackBerry 10.
The Verge menunjukkan bahwa aplikasi Android yang tersedia dan dibuat untuk berjalan di BlackBerry 10 sebenarnya didasarkan pada Android 2.3, dengan kata lain, versi Gingerbread dari OS Android. Itu berarti kemungkinan bahwa ketika aplikasi Skype untuk BlackBerry 10 dirilis, pengguna dapat hampir dipastikan akan mengalami masalah dalam hal kinerja.

1 comments:

  1. Saya udah gak pake BB lagi
    BB saya dijatuhin adek saya di jalan trus ilang

    ReplyDelete

Janga lupa KLIK juga tomblo G+ yang ada di pojok kanan atas :D

Dan berkomentarlah yang baik dan NO SARA, NO SPAM, dan sebaiknya jangan menggunakan account "anonim"